0 Shares

Ide bisnis rumahan adalah bisnis yang sangat prospektif, tetapi  tak semua pebisnis bisa melakukannya karena terkadang diperlukan modal besar, tak semua pebisnis rumahan berhasil jika tak memiliki kiat yang satu ini.

Diantara sekian kiat yang akan dibeberkan nantinya, ide bisnis rumahan sebenarnya bertumpu pada satu kiat saja, yakni ketekunan dan keinginan kuat untuk maju dan tidak putus asa jika jatuh bangkrut.

Inilah Ide Bisnis Rumahan yang Mudah, Murah dan Siapapun Bisa Menjalankannya

            Seperti apakah ide bisnis rumahan yang menjanjikan itu, berikut kiat-kiatnya seperti di bawah ini

Usaha Itu Harus Menjaring Banyak Massa

Jika anda seorang filantropher, pikirkanlah sebuah ide bisnis rumahan yang mampu menjaring banyak orang. Di sekitar kita banyak orang-orang yang kurang beruntung, para penganggur, ibu-ibu rumah tangga yang bisa kita ajak untuk melakukan bisnis itu. Pastilah banyak yang tertarik, karena bagi mereka yang kurang beruntung itu, aktivitas mereka bisa mendapatkan banyak uang pastilah menyenangkan

Usaha Itu Harus Mudah

Carilah ide bisnis rumahan yang mudah, sehingga setiap orang tanpa ketrampilan khusus bisa melakukannya. Barangkali karena fokus kita mau memberdayakan orang-orang penting di sekitar kita, maka carilah orang-orang yang bisa mengerjakan bisnis anda, tanpa harus kursus atau sekolah keahlian tertentu. Bisa sih anda mencari tenaga ahli, tetapi butuh berapa lama untuk menyekolahkannya, mengursuskannya, padahal yang dibutuhkan bukan itu, pekerjaan yang bisa cepat jadi duit.

LOGO CIAYUMAJAKNING PNG - Copy

Iklan online terbaik wilayah 3 Cirebon : http://iklanciayumajakuning.com/

Usaha Itu Harus Murah

Prinsip pengusaha rintisan atau pengusaha awal, wajib hukumnya untuk menghemat anggaran, entah itu anggaran untuk memproduksi barang atau menggaji karyawan. Sebelum kita yakin usaha kita dibeli dan menghasilkan untung, sedapat mungkin anggaran itu harus dihemat sehemat-hematnya agar tidak habis di tengah jalan. Mungkin salah satunya anda bisa berkongsi dengan pekerja anda, barang produksi dari pekerjamu akan dibayar kalau memang laku di pasaran. Ini mensyaratkan agar pekerja kita menjadi kreatif untuk membuat sebuah produk yang menarik, berkualitas sehingga layak jual

Usaha Itu Harus Unik

Berapa banyak dari usaha-usaha rumahan yang gulung tikar karena mereka hanya menjadi pengekor, peniru, tanpa pernah menciptakan produk-produk yang unik dan belum ada di pasaran. Jika anda mampu menciptakan produk yang unik, belum ada di pasaran, tentu akan memancing penasaran. Nah, penasaran itu adalah kuncinya agar produk anda dibeli oleh konsumen

Usaha Anda Harus Menarik

Produk yang anda ciptakan haruslah menarik, menarik bisa dalam bentuknya, warnanya, kreasinya, atau anda menambahkan berbagai macam kreativitas lain yang tidak ada dalam produk serupa di toko lain. Apabila ujudnya itu berupa makanan, mungkin menarik bisa dalam hal rasa, baud an lain sebagainya

Usaha Anda Harus Bermanfaat

Perhatikan kebutuhan konsumen, mengapa mereka harus membeli produk anda? Salah satunya karena produk tersebut memiliki manfaat bagi mereka, tanpa memberikan manfaat, malas mereka untuk membelinya karena hanya akan mendatangkan sikap konsumtif saja. Bukankah sekarang banyak produk diciptakan untuk membawa manfaat, berbagai penemuan manusia salah satunya untuk memberikan manfaat bagi manusia. Karena itu jangan lupa cantumkan dalam promosi produkmu, mengapa Ia harus membeli produk anda.

Demikianlah beberapa tips ide bisnis rumahan yang bisa anda coba memulainya, ide bisnis apapun itu, asalkan sesuai dengan prinsip-prinsip di atas pastilah banyak ditiru oleh pebisnis lain.

Baca juga informasi artikel bisnis lainnya : Klik Disini

Website

Web Design, Pengelolaan/Administrator Web, Web SEO

Pelatihan Web

Pembuatan dan mengembangkan web toko online

Artikel SEO

300, 500, 1000 kata dan bergaransi

Domain dan Hosting

LiteSpeed Webserver, S3 EdgeCache Technology, Cloudlinux OS, Fast Load Dynamic & Static Content

Produk Digital

Ebook, Software, Template WP

Loading